Apa sih Long Exposure Photography (LEP) ?
Long exposure
adalah ” teknik fotografi yang mengkombinasikan antara Objek Diam
dengan Objek yang Bergerak ditambah dengan menggunakan Shutter-Speed yang
lambat untuk mendapatkan efek pergerakan (atau jejak) dari benda yang bergerak
“.
Umumnya LEP menggunakan shutter-speed lambat ( biasanya
30″/second atau lebih ) agar bertujuan untuk mengambil dan mengumpulkan cahaya
pada kamera untuk waktu yang lama. Hal ini dimaksudkan agar cahaya yang masuk
dan terekam oleh sensor kamera lebih banyak sampai shutter tertutup.
Sederhananya
” Long exposure photography adalah suatu teknik pemotretan
dengan cara membuka jendela rana kamera selama kurang lebih 30 detik. Tujuannya
untuk membuat obyek foto yang bergerak, seperti aliran sungai atau laut
menjadi tampak halus. Dan obyek foto yang mengeluarkan cahaya, seperti
bintang dan lampu kendaraan yang berjalan akan tampak efek
geraknya. “
Apa saja yang perlu
di siapkan
Selain itu diperlukan alat tambahan berupa tripod dan remote
control kamera. Tripod diperlukan untuk menopang kamera dalam posisi yang
stabil. Karena selama pemotretan berlangsung, kamera tidak boleh bergerak
sedikitpun, agar obyek yang tidak bergerak tetap fokus ketika pemotretan
berlangsung. Sedangkan remote control kamera dipakai untuk mengunci shutter
dalam posisi menekan dan rana kamera tetap pada posisi terbuka.
Remote control dipakai dengan mengaktifan fitur Bulb.
Berikut
adalah 5 cara untuk bermain dengan Long exposure:
1.
Jejak Cahaya Lalu Lintas
Menangkap cahaya bergerak adalah awal yang tepat ketika
mulai bermain dengan long exposures. Sama halnya dengan seluruh teknik foto
yang akan kita bicarakan, anda akan memerlukan tempat yang diam untuk
menempatkan kamera anda, mungkin pada tembok atau lebih baik, menggunakan
tripod yang kokoh. Ketika bekerja dengan jejak cahaya lalu lintas, semuanya
tentang tempat yang pas. Pada gambar di bawah, saya menemukan sebuah jembatan
yang dapat memantau jalanan yang cukup tenang di malam hari. Cahaya yang
tersedia hanya berasal dari lalu lintas, dimana hal tersebut dapat membantu
saya memaksimalkan efek jejak cahaya.
2. Air Selembut Sutra
Teknik ini sudah menjadi favorit untuk waktu yang lama bagi
banyak fotografer landscape dan dapat digunakan dalam konteks apapun yang
melibatkan air bergerak. Pada foto di bawah, saya menggunakan sebuah neutral
density filter untuk menghalangi jumlah cahaya yang masuk ke dalam lensa, dan
kemudian dapat menciptakan long exposure untuk menangkap air yang mengalir ke
bawah. Efek ini menyorot gerakan air, dan perasaan dreamy akan pemandangan di
sekitarnya. Jika anda tidak mempunyai neutral density filter, tidak masalah –
coba untuk melakukannya dalam situasi yang sedikit cahaya. Mulai dengan aliran
kecil sebagai latihan kemudian anda dapat melanjutkan dengan air terjun besar
dan pemandangan laut dramatis.
3. Membuat Awan Bergerak
Menyajikan gerakan dalam sebuah foto landscape dapat
menambahkan drama di dalamnya. Fotografer telah menggunakan teknik yang sangat
sama seperti gambar di atas, menggunakan filter dan long exposure, tapi kali
ini arahkan kamera ke atas untuk menangkap awan bergerak melintasi langit. Efek
ini benar – benar akan menarik anda ke dalam gambar dan menambahkan sensasi
gerak ke dalam gambar still image.
4. Kreatif Dengan Light Painting
Ada dua cara untuk menggunakan light painting. Pada contoh
pertama di bawah, sang fotografer menggunakan sumber cahaya tunggal dan long
exposure untuk “menggambar” dengan cahaya, yang bisa membuat betah berjam –
jam! Yang anda butuhkan hanya sebuah senter dan kreatifitas.
Pada
contoh kedua, sang fotografer mengatur kameranya untuk memfoto sebuah scene,
exposure sekitar 30 detik dan kemudian menggunakan senter untuk menggambar
cahaya pada scene, menahannya pada titik tertentu hingga 10 detik. Teknik ini
tentang menentukan area mana yang ingin anda sorot, dan menciptakan bayangan
yang menarik.
5. Memotret Foto Jejak Bintang
Jika anda memiliki banyak waktu dan tidak keberatan berdiri
dalam kegelapan, maka mengapa tidak pergi di malam hari dan memotret jejak
bintang. Anda akan membutuhkan malam yang bersih dari cahaya kota, beberapa
pakaian hangat, dan penuh kesabaran. Gambar menakjubkan di bawah menggunakan
exposure 30 detik, jadi pastikan anda melakukan riset sebelum memulai sehingga
anda tahu akan menghadap ke arah mana dan berapa membuka shutter anda.
Sumber : https://www.plazakamera.com/5-cara-bermain-dengan-long-exposure/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar