Halo Sobat, dipostingan kali ini aku
akan membahas Macam-Macam Gerakan Kamera (Camera Movement), jadi Gerakan
Kamera (Camera Movement) adalah teknik pengambilan video dengan
menggerakan camera dengan tujuan memberi kesan dan arti tersendiri, biasanya
teknik seperti ini sangat di perlukan oleh orang yang ingin terjun ke dunia
cinematography (film/video). Berikut macam macam Pergerakan Kamera (Camera
Movement) :
- Pan atau Panning adalah teknik menggerakan kamera secara mendatar (horizontal) dari kanan ke kiri atau sebaliknya.
Pan right : Gerakan kamera memutar
ke kanan
Pan left : Gerakan kamera memutar ke
kiri
- Tilt atau Tilting adalah teknik menggerakan kamera secara mendongak dari bawah ke atas (vertical) atau sebaliknya.
Tilt up : kamera mendongak ke atas
Tilt down : kamera mendongak ke
bawah
- Dolly atau Track (Tracking) adalah teknik menggerakan kamera di atas tripod atau dolly mendekati atau menjauhi subyek.
Dolly in : kamera mendekati subyek
Dolly out : kamera menjauhi subyek
- Zoom adalah teknik gerakan lensa zoom yang mendekati atau menjauhi obyek secara optic, Dalam Zooming ini yang bergerak bukan nya kamera tetapi lensa kamera yang bergerak maju atau mundur.
Zoom in : Lensa bergerak maju atau
pandangan mendekati objek
Zoom out : Lensa bergerak mundur
atau pandangan manjauhi objek
- Crab adalah gerakan kamera secara lateral atau menyamping, berjalan sejajar dengan subyek yang sedang berjalan.Gerakan Crab hampir sama dengan Dolly, perbedaanya hanya pada arah gerakan kamera
Crab left : kamera
bergerak ke kiri
Crab right : kamera bergerak ke kanan
Crab right : kamera bergerak ke kanan
- Pedestal adalah gerakan kamera di atas pedestal yang bisa dinaik turunkan. Sekarang ini banyak digunakan Portal-Jip Traveller.
Pedestal up : kamera digerakan ke
atas
Pedestal down : kamera di gerakan ke
bawah
- Arc adalah gerakan kamera memutar mengitari obyek dari kiri ke kanan atau sebaliknya.
Sumber : http://muhakupro.blogspot.com/2017/01/macam-macam-gerakan-kamera-camera.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar